TEKNIK JARINGAN KOMPUTER & TELEKOMUNIKASI (TJKT)

LATAR BELAKANG

Teknologi komputer dan informatika pada abad 21 ini berkembang dengan pesat dan didukung dengan penggunaan komputer yang menjadi kebutuhan masyarakat. Komputer merupakan salah satu media yang tidak boleh dilupakan sebagai alat bantu dalam proses belajar mengajar dan kalangan industri bahkan dalam dunia kerja pemerintahan . Teknologi komputer dan informatika sebagai alat pengolah data, pembuat program, alat komunikasi dan administrasi yang modern pada saat ini. Hal ini harus di imbangi dengan kemampuan sumberdaya manusia yang berkemampuan dan terampil dalam mengoperasikannya.

TUJUAN KOMPETENSI KEAHLIAN

Program Keahlian Teknik Komputer dan Jaringan (TKJ) di SMK Negeri 1 Nanggulan merupakan sebuah program keahlian di jenjang Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) yang  lebih mengkhususkan peserta didik  dalam pembelajaran Komputer seperti mengenal komponen- komponen komputer, merakit komputer, menginstalasi software, merancang dan membuat jaringan komputer dan melakukan pengelolaan/administrasi jaringan komputer serta dibekali kewirausahaan dibidang teknologi informasi.

MATA PELAJARAN PRODUKTIF KOMPETENSI KEAHLIAN TKJ

  • Komputer dan Jaringan Dasar
  • Pemrograman Dasar
  • Desain Grafis
  • Administrasi Insfrastruktur Jaringan
  • Administrasi Sistem Jaringan
  • Teknologi Layanan Jaringan
  • Teknologi WAN

FASILITAS

  • Laboratorium  Hardware & Software Komputer
  • Laboratorium Jaringan Komputer
  • Jaringan Internet/ hotspot area
  • Laboratorium Simulasi Komunikasi Digital
  • Peralatan Praktikum Hardware, Software dan Jaringan Internet
  • Buku-buku paket pelajaran

PROPEK LULUSAN TKJ

  • Operator Komputer,
  • Staff IT di perusahaan
  • Kuliah di bidang TI ( Teknik Informatika, Sistem Informasi, Multimedia, Ilmu Komputer)
  • Teknisi Komputer/ Laptop,
  • Teknisi Jaringan Internet,
  • Sistem Administrator/ Administrator Jaringan,
  • Dapat menjadi ahli komputer dan perangkatnya.
  • Bisa membuka Les Privat Komputer
  • Wirausaha di bidang Teknologi Informasi
  • PNS/ TNI/ POLRI
  • Dan masih banyak lainnya.